Awali Tahun 2020 Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga Adakan Upgrading dan Raker

Salatiga (12/02) Pengurus Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga masa bakti 2020 menyelenggarakan Upgrading dan Rapat Kerja dengan mengangkat tema “Menguatkan Solidaritas dan Loyalitas dalam Mewujudkan Perubahan yang Berkualitas”. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama, Bapak Dr. Sidqon Maesur, Lc., M.A., Direktur Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga Bapak Muh Hafidz, M.Ag., serta para Pengelola dan Pengasuh Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga. Tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk membuat serta memutuskan program kerja yang akan dilakukan selama satu tahun ke depan.

Sholawat nariyah dilantunkan untuk mengawali sambutan yang disampaikan oleh Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama IAIN Salatiga, Bapak Dr. Sidqon Maesur, Lc., M.A. Beliau memberikan petuah dalam sambutannya. “Kepribadian yang baik dari para pengurus Ma’had ini harus menjadi teladan bagi 15 ribuan mahasiswa IAIN Salatiga lainnya,” ucapnya.

Sambutan kedua disampaikan oleh Direktur Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga, Bapak Muh Hafidz, M.Ag. Beliau menyampaikan pesan kepada pengurus masa bakti 2020 untuk lebih baik lagi dari tahun ke tahun. “Kegiatan Upgrading ini merupakan implementasi dari jargon pesantren yaitu menjaga tradisi yang baik dan mengambil sesuatu hal baru yang lebih baik,” tegasnya.

Acara selanjutnya diisi dengan penyampaian beberapa materi. Materi pertama disampaikan oleh Bapak Ahmadi Hasanuddin Dardiri, M.H., selaku pengasuh Ma’had putri IAIN Salatiga. Beliau menyampaikanmateri tentang keorganisasian. “Jagalah kegiatan rutinitas ma’had dengan istiqomah dan laksanakan sebaik-baiknya. Koordinasi dan komunikasi tetap dijaga dan jangan saling menjatuhkan satu sama lain,” pesannya.

Selanjutnya materi tentang administrasi dan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) kegiatan yang disampaikan oleh pengelola Ma’had, Bapak Ahmad Samingan, M.Pd. Dalam materinya beliau memaparkan segala hal berkaitan dengan administrasi dan LPJ kegiatan. “Soal administrasi dan LPJ kegiatan ini harus benar-benar diperhatikan dengan baik karena ini semua merupakan indikator kesuksesan dan keseriusan dalam melaksanakan acara yang nantinya akan menjaga kepercayaan lembaga kepada panitia,” ujarnya. Di sela-sela penyampaian materinya, beliau juga memberikan contoh sebuah laporan kegiatan yang baik yang nantinya bisa dijadikan sebagai acuan dalam pembuatan laporan yang baik.

Bapak Muhamad Nuryansah, M.Hum., selaku pengasuh Ma’had putra mengisi materi tentang ke-ma’had-an. “Tanamkan jiwa keikhlasan dalam setiap kegiatan. Itu merupakan pondasi kesuksesan menggapai ilmu,” harapannya kepada pengurus.

Kegiatan ini dilanjutkan dengan rapat kerja pengurus Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga masa bakti 2020. (Penulis: Fadlan & umroh, Editor: Sam)