Salatiga – Syif Farikhatul Masruroh, yang merupakan salah satu pengurus Ma’had Al-Jami’ah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga, telah berhasil meraih juara 1 lomba menyanyi dalam Bahasa Arab (Ghina’ Aroby) tingkat nasional dalam acara Dzunnuruain Arabic Contest yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Bahasa Arab (PBA) IAIN Salatiga. Pemenang lomba ini diumumkan secara live pada hari Kamis, (08/10/20) di akun Instagram HMPS PBA IAIN Salatiga (@hmpspba_iainsalatiga).
Mahasantri Ma’had Al-Jami’ah yang juga merupakan mahasiswi aktif semester tiga Program Studi Sejarah Peradaban Islam (SPI) Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora ini mengaku bahwa dalam proses pembuatan lagu Bahasa Arab ini bisa dibilang lucu karena sangat mendadak. “H-1 penyetoran baru penggarapan lagu, jadi terakhir penyetoran itu tanggal 30, tanggal 28 pagi sampai malam itu mulai taking vocal sampai penggarapan videonya”. Harus tetap semangat, katanya. “Subhanallah luar biasa ekstra kebut semalam” pungkasnya.
Perempuan asal Lamongan ini tak hentinya berucap syukur atas segala prestasi yang ia peroleh selama ini, sebelumnya ia juga telah meraih juara 1 dalam lomba cover sholawat tingkat nasional. Soal niat dalam mengikuti lomba, baginya harus tulus dan suci. “Kalah atau menang, berhasil enggaknya itu dipikir belakangan, yang terpenting dari sebuah hasil itu adalah prosesnya,” begitu prinsip dari perempuan pemilik suara merdu dan halus itu.
“Jika suatu mimpi belum terwujud, maka jangan pernah merubah tujuannya, namun ubahlah cara tempuhnya,” ungkapnya ketika diwawancari oleh jurnalis Ma’had Al-Jami’ah. Ini merupakan kesekian kalinya ia meraih kejuaraan lomba dalam berbagai acara perlombaan. (Penulis: Ratna, Editor: Sam)