Salatiga, 21 Februari 2021 – Dalam mengawali kegiatan pembelajaran, segenap pengurus dan santri Ma’had Al-Jamiah IAIN Salatiga melakukan kegiatan ro’an pada pagi hari dan hataman Al-Qur’an pada malam harinya.
Kegiatan ro’an akbar merupakan agenda bersih-bersih total area Ma’had dan sekitarnya, baik meliputi kebun, lapangan, kamar tidur, kamar mandi bahkan hingga jalan terdekat. Adapun kegiatan hataman Al-Qur’an dan kegiatan mengaji bersama dihadiri langsung oleh pengasuh Ma’had putra Bapak Nuryansah, M.Hum dan diselenggarakan di aula Ma’had putra IAIN Salatiga.
Ro’an dan hataman Al-Qur’an sengaja diagendakan oleh pengurus sebagai simbol pembersihan lingkungan (dhohir) dan jiwa (batin), agar keduanya selalu dalam restu Tuhan dan dimudahkan dalam menuntut ilmu sebelum pada hari Senin 22 Februari 2021 kegiatan perkuliahan maupun Ma’had dilaksanakan.
“Semoga agenda kita dalam mengawali kegiatan kali ini dapat membawa berkah, manfaat dan kebaikan untuk Ma’had pada tahun 2021 ini,” pesan Bapak Nuryansah pada seluruh pengurus Ma’had, selebihnya beliau juga berpesan dengan adanya langkah baik, semoga ke depannya akan dilancarkan segala urusan dan persoalan kita semua. (Penulis: Ali, Editor: Sam)