Pengurus Ma’had Al-Jami’ah Raih Kejuaraan Lomba MFQ Se-Jateng dan DIY

Salatiga, 30 Oktober 2021. Diadakan oleh JQH Al-Furqan IAIN Salatiga, pengurus Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga membawa kejuaraan dalam event Musabaqah Fahmil Qur’an tingkat mahasiswa se-Jateng-DIY.

Yulia Putri Safura dan Markhamah, selaku tim perwakilan dari Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga mendapat juara 1 dari banyaknya peserta dari Jateng dan DIY. Hal tersebut tidak mengejutkan bagi mereka karena keduanya merupakan lulusan pondok pesantren dan sudah memiliki pengalaman di bidang pemahaman tentang ilmu pengetahuan Al-Qur’an. Meskipun demikian, hal ini sangat membanggakan bagi teman-teman pengurus dan mahasantri.

Yulia mengungkapkan hal yang paling berkesan ketika mengikuti lomba MFQ untuk yang kedua kalinya ini adalah dirinya tidak menyangka, karena pada awalnya ia mendapat peringkat kedua dan kini bisa mengupgrade menjadi peringkat pertama. Karena sebelumnya prestasi dan minat lombanya ada di bidang Qiroatul Kutub. Markham juga mengungkapkan kesannya ketika mengikuti lomba, pada awalnya ia merasa ragu akan tetapi ia mampu meyakinkan dirinya untuk bisa menjadi juara.

Karena giat dan berani mencoba, mereka layak mendapat kejuaraan tersebut. Keduanya berhasil menjadi yang terbaik dari banyaknya Mahasiswa/i Se-Jateng-DIY yang mendaftar menjadi peserta lomba. “Semoga Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga lebih banyak lagi mengukir prestasi,” tambah Yulia di akhir wawancara.

“Semoga Ma’had Al Jami’ah IAIN Salatiga dapat mencetak juara-juara di bidang lain. Baik pengurus dan mahasantri, semoga senantiasa bisa mengembangkan bakatnya,” ujat Markhamah. Ia berharap bisa mengajak para pengurus maupun mahasantri untuk lebih giat lagi mengasah minat dan bakatnya masing-masing.

Dorongan semangat dan prestasi selalu diraih oleh sesama keluarga Ma’had Al-Jami’ah IAIN Salatiga dengan segala potensinya masing-masing. Hal itu sesuai dengan jargon yang selalu digaungkan, “Berprestasi, berdikari dan berbudi pekerti” yang akhirnya muncul dalam tingkah laku keseharian dan hasil-hasil yang diraih. (Penulis: Humas, Editor: Sam)